Pendakian Gunung lawu 3265 mdpl - NOB TRAVELLER

Pendakian Gunung lawu 3265 mdpl

By Eka Prastya - Juli 20, 2018

Basecamp cemoro sewu

Gunung di jawa tengah memang sangat istimewa bikin kangen suasananya. Kali ini saya dan kawan saya memutuskan untuk mendaki gunung lawu. Gunung yang berada diantara perbatasan jawa timur dan jawa tengah.

Tepatnya pada pertengahan bulan Maret 2018, saya dan partner in jungle saya Ansar memang dengan perencanaan yang mendadak yaitu h-4 untuk melakukan pendakian ke jawa tengah. Sehubungan dengan libur hari raya nyepi pada hari sabtu dan sangat cocok banget dan akhirnya memutuskan untuk mendaki gunung lawu.

Dengan persiapan yang mendadak, aku pun mencari info ttg kendaraan menuju basecamp dan estimasi waktunya. Pada waktu itu ada seorang kawan juga dari komunitas pecinta alam ingin mendaki gunung lawu, kebetulan banget sangat cocok sekali. Akhirnya aku pun memutuskan untuk bergabung sama mereka dan dimasukan ke group pendakian lawu.

HARI-H

Pada jumat sore pun kami berdua prepare mempersiapkan alat dan logistik untuk pendakian. Karena kita berdua orang yang gak suka ribet jadi tidak memerlukan waktu lama untuk mempersiapkan.

Kami berdua pun langsung menuju terminal arjosari untuk mencari bus menuju Surabaya dari Surabaya kita transit bus menuju solo. Di Surabaya ini pun kita uda ditunggu oleh pendaki lain berhubung pas waktu itu kan mau long weekend jadi estimasi waktu dari malang Surabaya sedikit terlambat dari jadwal dan aku pun hampir ditinggal oleh rombongan maklum lah pas weekend keramaian penumpang di terminal bungurasih membuat mereka takut kehabisan bus.

Akhirnya aku pun nyampe di terminal bungurasih sekitar pukul set 11 malam. Rencana si aku ingin naik bus EKA untuk menuju solo apa daya keramaian memaksaku untuk naik bus SUGENG RAHAYU pasti kalian juga tau trackrecord nya bus ini terkenal buruk. Dengan hati agak cemas okelah gpp kita naik ini sekali-kali mencoba uji adrenalin. Perjalanan dari Surabaya menuju solo pun sangat panjang dikarenakan macet yang tak ada ujungnya.
Insiden kecelakaan

Ketika udah mau nyampek disolo pukul set 6 pagi hati gelisah saya yang dari awal pun kejadian, bus yang aku tumpangi ini mengalami insiden kecelakaan yang sudah bikin panik seluruh penumpang yang masih terlelap tidur tidak ada korban jiwa si tetapi kita harus di oper ke bus lain di karenakan bus nya gak bisa jalan terjebak dalam lumpur. Dan insiden ini menjadi pengalaman berharga untuk mencari angkutan yang aman dan nyaman. Agak mahal gpp si menurutku dari pada murah kejadiannya seperti yang aku alami.

HARI PERTAMA
 Pasti kalian timbul pertanyaan kenapa aku turun solo ? kok gak di magetan kan lebih deket?

Pada rencana awal memang turun disolo yaitu di terminal tirtonadi sebagai titik meetpoint nya. Ternyata sadisnya pun kami ditinggal rombongan yang sejak awal disepakati pukul 7 pagi berangkat dan aku pun datang pukul 6 pagi sudah ditinggal dan lebih parahnya lagi tidak ada konfirmasi dari rombongan lain. Setelah aku telpon dan mereka pun menjawab “maaf mas keburu kesiangan” fak disitulah hati merasa ingin murka. Kita yang cuma bertiga karena rombongan yang di bus mendaki via cetho. Kami pun sedikit kebingungan untuk akses menuju basecamp menuju cemoro sewu. Kami pun istirahat sejenak sambil mengisi perut dan meminum segelas kopi.

Dan akhirnya ada seorang bapak bapak kayak taxi terminal gitu nawarin transportasi menuju basecamp harganya lumayan murah si untuk kami yang hanya bertiga yaitu 300 ribu setelah berdiskusi cukup lama dengan segala pertimbangan waktu dan biaya akhirnya kami pun mau. Hitung-hitung melampiaskan kekesalan lumayan lah bisa naik mobil avansa sambil menikmati pemandangan dan tiduran nyantai.
Perjalanan menuju bc cemoro sewu

Setelah menempuh perjalanan kurang lebih satu jam. Akhirnya kami nyampek di basecamp cemoro sewu. Mungkin hari pertama cukup sial baru nyampek di basecamp udah di guyur hujan deras yang membuat harapan ku pupus. Setelah menunggu lama akhirnya hujan pun reda pukul 12 siang kami pun memulai pendakian kali ini personil nambah 2 orang menjadi 5 orang lumayan lah rame pas dijalan.

Ada 5 pos yang harus aku lewati untuk mencapai puncak dan sialnya lagi hujan turun lagi di pos 1 meskipun gerimis cukup lah memberi beban tambahan yang membuat pakaian dan kariel basah. Jalanan yang cukup berat setapak bebatuan ditambah hujan aku sempat putus asa ketika di pos 3 menuju pos 5 yang naik terus tanpa ada bonus sekali bikin hati patah apalagi ditambah gerimis hujan. Lelah pun terbayar ketika nyampek di pos 5.

Pos 3
Pos 4

Di lawu sendiri banyak warung yang jual makanan jadi jangan takut kelaparan cukup bawa uang yang banyak saja. Berhubung saya kaum kismin jadi saya bawa logisitik sendiri untuk ngirit pengeluaran. Kami pun berunding dan uda diputuskan untuk camp di pos 5 untuk menghemat stamina. Dan 2 kawan saya yang lain memutuskan untuk camp di mbok yem.
Pos 5

HARI KEDUA

Pagi pun tiba suara gerimis pun sudah tiada yang ada hanya segaris warna orange yang menghiasi langit.  Doa kami pun dikabulkan cuaca cerah pun terjadi sungguh keajaiban. Kami pun tak menyia-nyiakan waktu yang sangat berharga ini kami pun langsung menuju puncak dengan ketingian 3265mdpl ini.
Sunrise 

Puncak hargodumilah

Suasana negri diatas awan

Ada danau pasca hujan

Hargo dumilah

Keisengan jomblo

Sunrise

Membutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk menuju puncak dari pos 5. Sambil jalan perlahan dan menikmati sang surya yang mulai terbangun dari tidurnya. Sungguh segala kesialan dan kelelahan kami pun terbayar tuntas melihatnya. Ketika nyampek puncak pun keindahannya pun bisa bikin betah gak pengen pulang hehehehe. Setelah beberapa jam menghabiskan waktu dipuncak untuk foto foto dan beristirahat kami pun kembali turun menuju camp di pos 5.

Dari pos 5 untuk menuju basecamp hanya membutuhkan sekitar 2,5 jam an lah cepet banget kan karena jalannya turun terus. Sekitar pukul 12 siang kami pun nyampek di basecamp dan berutungnya hujan turun disaat kita uda nyampek di basecamp. Kali ini untuk pulangnya aku lintas menuju magetan dari basecamp menuju terminal maospati kami menaiki mobil kol gitu untuk ngangkut sayuran biaya per orang 50 ribu lebih hemat dari pada dari solo

ESTIMASI WAKTU PENDAKIAN
BASECAMP – POS 1 = 60 MENIT
POS 1-POS 2             =  60 MENIT
POS 2-POS 3             =  75 MENIT
POS 3-POS 4             =  95 MENIT
POS 4-POS 5             =  75 MENIT
POS 5-PUNCAK        =  90 MENIT
Semua estimasi diatas tergantung kemampuan pribadi bisa lebih dan kurang

ESTIMASI BIAYA dan TRANSPORTASI

BUS MALANG-SURABAYA=
Rp 28.000/PERSON
BUS SURABAYA-SOLO =
Rp 45.000/PERSON
CARTER MOBIL SOLO-BC =
Rp 100.000/PERSON
TIKET PENDAKIAN =
Rp 10.000/PERSON
CARTER MOBIL BC-MAGETAN =
Rp 50.000/PERSON
BUS MAGETAN-SURABAYA =
Rp 28.000/PERSON
TOTAL KESELURAHAN SEKITAR =
Rp 251.000/PERSON
*belum termasuk biaya logistik dan kebutuhan lain
Mungkin jika kalian lewat magetan pp mungkin biaya makin murah disini saya melakukan perbandingan jika lewat solo dan pulang magetan. Bisa ditekan lagi jika pas waktu nyarter mobil dengan banyak rombongan seperti pepatah makin banyak orang makin murah heheheh

Mahal gak nya biaya dalam perjalanan tergantung kita dalam mengatur keuangan dan mengurangi membeli barang yang tidak penting







  • Share:

You Might Also Like

0 komentar